Translate

Selasa, 16 Agustus 2022

Ngibul / Dukun

 Bismillah 


Al Qur'an surah An Naml 65 


" Katakanlah " Tidak ada seorangpun di langit dan di bumi yang mengetahui perkara yang gaib ,kecuali Allah " 


         Zaman dahulu,yang namanya dukun identik dengan baju hitam ,celana hitam ,memakai cincin besar dan rumahnya di pinggiran hutan ataupun di dalam gua .

Pokoknya dukun itu identik dengan yang seram seram ,jika penampilannya tidak seram ,maka dia bukan lah dukun .

          Seiring dengan perkembangan zaman yang semakin maju ,dunia pendidikan pun berkembang ,begitu juga dengan dakwah islam yang semakin menyebar .

Dampak positifnya manusia semakin pintar dan mulai banyak yang tidak lagi percaya pada dukun dan sebagian umat Islam mulai mengetahui dan memahami bahwa mendatangi dukun adalah perbuatan syirik yang dosanya tidak akan terampuni .

          Akibatnya para dukun pun kehilangan omset .

Sebagian dari mereka ,atau anak anak mereka pun bermetamorfosis .

Baju hitam dan celana hitam ,mereka ganti dengan sorban dan jubah .

Nama dukun pun di ganti dengan nama yang lebih mentereng yaitu para normal ,orang pintar ,Datu dan lain sebagainya .

Bahkan banyak di antara dukun dukun itu yang menyamar menjadi kyai ,Tuan guru ,Tuan syekh ,Habib,gus , ahli ibadah dan lain sebagainya .

Akibatnya banyak umat Islam yang tertipu dengan penyamaran mereka .

         Mereka yang rendah ilmu agamanya dan tipis imannya .

Ketika menghadapi masalah ,entah itu karena ekonomi ,penyakit,kehilangan barang ,ingin barang dagangan laris ,ingin kaya ,ingin melamar pekerjaan .

Akhirnya mereka pun mengambil jalan pintas dengan menemui para kyai ,Tuan Syekh ,Tuan guru ,Habib , gus dan ahli ibadah palsu yang menyamar menjadi dukun ,dengan alasan untuk meminta doa atau obat .

Padahal dari para dukun dukun modern tersebut mereka tidak hanya mendapatkan doa ,tetapi juga ajimat,tangkal ,jampi jampi dan lain sebagainya .

           Padahal Rasulullah shalallahu alaihi wa sallam bersabda 


" Barang siapa mendatangi dukun ,lalu ia mempercayai apa yang dikatakannya ( tentang gaib ) berarti dia telah kafir terhadap apa yang telah diturunkan kepada Muhammad " 


       Adapun orang yang mendatangi dukun ,namun setelah berbicara dengan dukun ,dia tidak percaya apa yang dikatakan dukun ( membantah ) ,maka shalatnya tidak akan di terima selama 40 hari .


Rasulullah shalallahu alaihi wa salam bersabda 


" Barang siapa yang mendatangi tukang ramal ( dukun ) kemudian bertanya tentang sesuatu hal kepadanya ,maka tidak akan diterima shalat orang tersebut selama empat puluh ( hari ). ( HR Muslim ).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Kekurangan pasangan kita

 Sepasang suami istri sedang makan malam, sang istri membuka pembicaraan. Istri : “Suamiku sayang, bolehkah aku usul ???” Suami : “Boleh is...